Welcome…

Tebar Manfaat | ناشر المنفعة

          Pada postingan kali ini, saya akan membahas mengenai pembuatan kacamata / lensa kacamata sederhana menggunakan tangan kita. Bagi kalian yang sekarang mungkin memiliki masalah penglihatan seperti tidak bisa melihat dengan jelas tulisan yang ada didepan papan tulis alias mata kalian agak minus namun tidak mau menggunakan kacamata minus (berlensa), mungkin postingan saya kali ini sedikit berguna untuk membantu menyelesaikan masalah tersebut.

Fenomena ketika orang tidak bisa melihat dengan jelas suatu tulisan jauh pada jarak tertentu dalam fisika disebut miopi atau rabun jauh. Ini dikarenakan kecembungan lensa tidak berada pada posisi cembung yang normal atau jika pada kasus miopi ini lensa mata lebih cembung daripada normalnya. Kita tahu bahwa lensa cembung bersifat mengumpulkan sinar. Ketika lensa ini lebih cembung, maka sinar bayangan benda yang melewati lensa mata lebih dikumpulkan dan jatuh di depan retina / tidak tepat parda retina mata. Sehingga bayangan benda yang di lihat mata menjadi tidak jelas…

Lihat pos aslinya 352 kata lagi

Tinggalkan komentar